Berikut ini akan merekomendasikan 5 hero terkuat di mobile legends. Mari kenali hero tersebut dalam pembahasan lengkapnya pada artikel ini.
Mobile Legends: Bang Bang termasuk game yang sangat di gemari bagi kaum muda masyarakat Indonesia khususnya kaum Gen-Z. Sering disingkat dengan nama ML, game ini merupakan permainan arena pertarungan daring (online) multipemain dan dikembangkan oleh developer game bernama Moonton, merupakan anak perusahaan dari ByteDance.
Lantas bagaimana sistem permainannya ? cara bermain permainan ini adalah kedua tim yang terdiri dari lima pemain dituntut untuk saling berkompetisi menghancurkan basis pertahanan lawan dan juga harus menjaga basis pertahanannya sendiri. Mobile Legends: Bang Bang biasanya dimainkan di smartphone. Dan masing-masing pemain biasanya terlebih dahulu disuruh untuk memilih avatar sesuai dengan kehendak hati mereka yang biasanya disebut dengan istilah Hero.
Selain terdapat hero, terdapat juga para minions yang muncul di masing-masing basis pertahanan para pemain. Fungsinya adalah sebagai pengumpul Exp yang berguna meningkatkan level para hero selama permainan berlangsung. Para minions ini juga memiliki fungsi lain, yakni membantu pemain untuk menghancurkan para avatar lawan yang muncul di hadapannya.
5 Hero Terkuat di Mobile Legends
Siapa saja kah para hero yang ada di Mobile Legends: Bang Bang ini ? Pasti itu yang ingin anda tanyakan bukan ? Berikut kami jabarkan secara rinci 5 hero mobile legends terkuat yang sering dimainkan.
- Johnson
Karakter Johnson penampilannya seperti seorang cyborg. Berbadan besar dan terlihat sangat tangguh. Lahirnya karakter ini berawal dari seorang atlit American Football yang sedang membantu timmnya meraih kemenangan. Namun, sial baginya karena dia mengalami kecelakaan yang membuat ia menderita luka yang sangat fatal sehingga merubahnya menjadi seorang cyborg. Hero ini memiliki durability tinggi sehingga termasuk dalam jenis karakter Tank. Merupakan karakter hero yang sering dipakai para pemain ML. Senjata utama Johnson adalah hammer dan shield yang dipasang di keduabelah tangannya.
- Kimmy
Karakter ini selalu jadi pilihan utama para mania Mobile Legend, di karenakan kemampuannya dalam menghabisi lawan-lawannya dengan sangat buas. Senjata yang dipakai adalah senapan jenis cannon. Memiliki attack speed yang sangat cepat membuat para hero lawan cepat mati. Kimmy merupaka hero berambut ikonik pirang yang apabila tepat dalam menggabungkan item yang ada, maka dapat diandalkan.
- Harith
Karakter hero ketiga adalah Harith. Merupakan hero favorit berikutnya yang memiliki tubuh mungil dan telinga seperti hobbit. Harith berasal dari bangsa ras Elf Ancient yang tinggal di tempat bernama Enchanted Forest. Skill dari karakter ini adalah bisa membuat shield dan dapat memberikan damage.
- Lunox
Lunox bergender perempuan seperti peri yang memiliki dua sayap di belakangnya. Lunox memiliki skill yang berbeda dari hero lainnya, yakni dapat memberikan healing ke hero lainnya. Keunikan skill itulah yang membuat para pemain sering memainkannya sebagai avatar mereka.
- Grock
Selain karakter Johnson berjenis Tank, terdapat Grock yang juga berjenis sama. Hero ini sangat kuat dalam menghabisi lawan-lawannya. Kedua tangannya sangat besar dengan wajah monster yang sangat menakutkan. Oleh sebab itu lah karakter ini sering dipakai sebagai Tank di setiap permainannya.
Kesimpulan
Itulah beberapa penjelasan tentang 5 Hero Terkuat di Mobile Legends. Semoga artikel ini dapat menghibur serta menambah wawasan anda semua tentang game tersohor yang dirilis pada tahun 2016 silam. Ada banyak permainan sejenis, namun ML tetap menjadi permainan favorit kaum muda di tanah air.